RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
SEKOLAH : SMP
MATA PELAJARAN : MATEMATIKA
KELAS/SEMESTER : VIII/2
TAHUN PELAJARAN : 2009-2010
Standar Kompetensi : 4. Menentukan unsur, bagian lingkaran serta ukurannya.
Kompetensi Dasar : 4.1.Menentukan unsur dan bagian-bagian lingkaran
Indikator : 1. Menyebutkan unsur-unsur dan bagian-bagian lingkaran : pusat lingkaran, jari-jari, diameter, busur, tali busur, juring dan tembereng
Alokasi waktu : 2 x 40 menit (1 pertemuan)
A. Tujuan Pembelajaran
Siswa dapat Menyebutkan unsur-unsur dan bagian-bagian lingkaran : pusat lingkaran, jari-jari, diameter, busur, tali busur, juring dan tembereng
B. Materi Ajar
Lingkaran
C. Model dan Metode Pembelajaran
a. Model : Kooperatif larning
b. Metode : Diskusi kelompok, tanya jawab, penemuan
D. Langkah-langkah Pembelajaran
Pendahuluan (10')
Apersepsi : Dengan Tanya jawab guru dan siswa mendiskusikan benda-benda di sekitar yang berbentuk lingkaran
Motivasi : - Apabila materi ini dikuasai dengan baik, maka akan dapat membantu para siswa dalam menyelesaikan masalah sehari-hari.
Tujuan : - Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yaitu Siswa dapat Menyebutkan unsur-unsur dan bagian-bagian lingkaran : pusat lingkaran, jari-jari, diameter, busur, tali busur, juring dan tembereng
Kegiatan Inti (65')
- Siswa secara individu mengerjakan tugas Praktikum untuk mendefinisikan tentang lingkaran
- Salah seorang siswa mempresentasikan hasil praktikumnya dan teman yang lain menanggapi
- Siswa dalam kelompok-kelompok kecil (4-5 orang per kelompok) mengerjakan Lembar Kerja 4.1.1 dengan bimbingan guru
- Dua atau tiga kelompok mempresentasikan hasil diskusinya dan guru sebagai fasilitator
e. Siswa mengerjakan tugas individu pada Penilaian
Penutup (5')
i. Melalui tanya jawab guru membimbing siswa untuk membuat rangkuman hasil kegiatan;
ii. Siswa dan guru melakukan refleksi
iii. Guru memberikan tugas (PR) hal buku Ajar;
E. Alat dan Sumber Belajar
· Buku teks, Lembar Praktikum, Lembar Kerja, jangka, dan mistar
F. Penilaian
Waktu : 15'
Teknik : Tes
Bentuk instrumen : tertulis
Aspek : Pemahaman Konsep
1. Sebutkan bagian-bagian lingkaran berdasarkan gambar di bawah ini :
A a. Pusat lingkaran
B b. Jari-jari
c. diameter
d. tali busur
oo o e. busur
f. juring
C D g. arsirlah tembereng lingkaran
Aspek : Pemecahan masalah
1. Diketahui jari-jari suatu lingkaran 15 cm dan apotema pada tali busur AB adalah
9 cm. Tentukan panjang tali busur AB !
PRAKTIKUM
Ikutilah langkah-langkah berikut di bukumu.
1. Buatlah sebuah titik. Beri nama O
2. Buatlah 10 titik sembarang yang mempunyai jarak sama terhadap titik O.
3. Buatlah 10 titik sembarang lagi yang berjarak sama terhadap O
sama seperti di atas
4. Buatlah 10 titik sembarang lagi yang berjarak sama terhadap O
sama seperti di atas
5. Bayangkanlah ketika kita membuat lebih banyak lagi titik dengan jarak
sama terhadap titik O. Mendekati bentuk apakah apabila titik yang
berdekatan tadi jika kita hubungkan
LEMBAR KERJA 4.1.1
Perhatikan bidang lingkaran berikut, kemudian lengkapilah !
C
o
A
B
1. P disebut ……………
2. AP = PB = PC disebut ……….. (radius), dinotasikan dengan ……..
3. AC disebut ……… (diameter), dinotasikan dengan …….
4. BC disebut ………..
5. Garis lengkung BC disebut ………lingkaran, dinotasikan …….
6. PT disebut …………. (PT= PC - … )
7. Daerah yang dibatasi oleh PA,PB, dan busur AB disebut ………
8. Daerah yang dibatasi oleh tali busur BC dan busur BC disebut ………
Mengetahui, Gresik, 2 Oktober 2009
Kepala Sekolah Guru Mata pelajaran
EDY PRANOTO S.Pd. M.M LILIS SETIYORINI, SPd
NIP. 196204281985121001 NIP. 197006301997032003
Tidak ada komentar:
Posting Komentar